MOHON PENCERAHAN

Judul diatas saya ambil dari judul email salah seorang shohib baru saya, yang merupakan salah seorang member TDA yang cukup aktif. Saya sangat senang membaca email nya karena mengingatkan saya di awal2 mulai usaha dulu...saya yakin roda bisnis beliau tidak lama lagi akan bergerak langsam, kenapa..? karena beliau yang masih kerja sudah bisa mulai membagi waktu juga untuk berbisnis meski merambat dari pedagang kaki lima (PKL)
Selamat membaca, semoga anda turut mendapat Inspirasi..

Assalamu'alaikum Wr. Wb.minat
Dear Pak Hadi,
Sebelumnya perkenalkan saya Junaedi, TDB/ karyawan perusahaan swasta. Saya termasuk pengagum Bapak & pak Roni lewat tulisan2 Bapak & Pak Roni saya tergerak untuk segera take action. Saat ini dengan modal impian dan dana seadanya, saya coba berjualan kaki-5 di pasar kecil di daerah Tg.Priok dengan dibantu adik saya. Product kaos wanita remaja yang saya beli dari pasar Tanah Abang. Omset rata2 Rp 100.000 per hari, Alhamdulillah, saya benar2 baru dalam dunia bisnis, karena sekian lama saya berkutat menjadi TDB. Target saya tahun depan omset bisa 10 juta per hari! Insya Allah
Bila bapak berkenan saya mohon pencerahannya pak. Saya ingin menyewa kios di pasar tradisional, harga sewa 7 juta/tahun. Saat ini dana yang masih saya punya 3 juta. Menurut bapak, apa sebaiknya saya tetap ambil sewa kios tsb dengan dana pinjaman untuk kekurangan sewa kios dan juga untuk keprluan isi kios. Atau saya tetep kembangkan untuk usaha kaki5 saja.
Sebagai informasi: Kaki5 hanya buka dari jam 7 pagi sampai jam 10 pagi, siang dan sore tidak ada kegiatan. Bila hujan kaki5 tidak bisa buka dan tempat yang berpindah2 (masih disekitar pasar tsb).

Untuk sewa kios berada di dalam sebuah pasar yang masih baru, pengunjug belum terlihat banyak. Saya cuma berpandangan kalau ada tempat menetap mungkin pengembangannya bisa lebih terarah. Dan saya sedang lobi investor yang mau kerjasama dengan saya
Mohon maaf bila pertanyaan saya kurang berkenan. Saran dan tanggapan Bapak sangat berarti bagi saya. Sukses selalu untuk Bapak & keluarga dan saya doakan agar Bapak dapat segera meng-hajji kan ibu secepatnya. Amien
Wassalamu'alaikum Wr. Wb.
AR Junaedi
December 18, 2006 2:21:30 PM

Jawaban :

Subahanalllah...
Pak Junaedi, saya seneng sekali mendapat kabar anda sudah mulai usaha, dan mohon maaf saya terlambat sekali membalas surat anda.

Berapapaun omset yang ada saat ini syukurilah, karena langkah kita masih panjang, kalau sekarang sudah bisa 100rb sehari gimana 5 tahun lagi..?
Temen2 kita jutaan yang masih belum melangkah sedikitpun kesitu, jadi ada termasuk salah satu anggota dari barisan yang leading...Selamat.!!

Menurut saya kalau kontrak setahun 7 juta, sementara anda sudah ada uang 3 juta, Ambil SAJA..!!

Tempat yang masih sepi justru disitulah anda bisa jadi pemimpin...jangan Takut.
Saya pernah jualan peralatan2 dan perlengkapan jahit-menjahit yang letak tokonya ada di ujung lorong gelap..!
Pasar induk Wonosobo di lantai 2 temapt kami jualan perlengkapan jahit pada tahun 2002 adalah tempat yang sangat sepi dan jarang dilewati kecuali orang yang yang maaf..mau kencing..!

Ada lorong yang kanan-kiri toko belum buka, jadi gelap kalau mau ke toko saya bau pesingnya cukup menyengat, lebih2 kalau disitu ada orang-orang kurang waras yang numpang tidur..hmmm.
Karena impian kami begitu besar, kami nekad sewa tempat yang bayarannya 3.5 juta setahun dan saya sewa 5 tahun sekaligus menghabiskan tabungan dari gaji kami selama setahun lebih.
Banyak cerita2 sedih yang mengiringi kehidupan toko peralatan jahit kami, hingga akhirnya pelan2 mulai bangkit penjualan mulai bagus karena kami istiqamah, walau omset sering dibawah 10ribu sehari tapi kami tetap buka.
Alhamdulaillah tahun 2005 toko itu sudah menjadi salah satu toko peralatan jahit yang cukup terkenal di kota kami, Wonosobo, dan semua penjahit baik kecil maupun pemilik garmen besar tahu yang namanya toko peralatan jahit "BASMALAH".

Saat ini toko itu sudah kami pindah tangaankan ke Adik ipar kami yang saat itu belum memiliki pekerjaan tetap.
Meskipun sebenenrya masa panen dari hasil toko sudah tiba, karena adik kami itu memohon dengan sangat, akhirnya kami ikhlaskan dan kami terjun ke bidang lain yakni Garmen seperti sekrang ini...
Dan kami puas...karena toko Basmallah kami itu masih berkibar sampai sekarang dan menjadi passive income adik ipar kami tercinta...

Jadi...P.Junaedi..Anda jangan takut...!
Hilangkan itung2an matematika atau statistik yang ruwet dikepala anda karena bisnis setahu saya hingga saat ini akan sukses kalau kita tawakal dan pasrah sama Allah....
Dan berkali-kali saya sudah membuktikannya...

Ingat.."Jangan Pernah Menyerah" dalam Mengejar Impian Anda...
Dan Ingat2 juga....Syukurilah sekecil apapun yang sudah anda dapat..
Jangan resah dengan yang belum anda terima...
Maka anda akan gampang berhasilnya....

Anda mungkin belum merasakan bahwa kalau sering belanja ke Tanah Abang, maka suatu hari nanti anda akan bisa bisnis tanpa modal....Insya Allah andapun akan bisa mendapatkannya...

Salam FUUNtastic
Hadi Kuntoro




Tidak ada komentar: